Resep Gulai Terong


Resep Gulai Terong

GULAI TERONG

Bahan:
500grm terong
500grm kikil
10bh tahu goreng
300grm kentang, potong dadu
10btr telur ayam, direbus
500ml santan cair
1bh bawang bombay, iris memanjang
1bh timun, iris memanjang
1/2bh paprika merah, potong dadu
150grm cabe hijau, iris serong
50grm cabe rawit, iris serong
35grm udang kering
4lmbr daun salam
3lmbr daun jeruk
1btg serai, memarkan
1ruas lengkuas, memarkan
2btg daun bawang, iris serong
1sdt gula pasir
1sdt bumbu gulai bubuk
1bh jeruk nipis
Bawang goreng
Garam, kaldu bubuk
Air dan minyak secukupnya

Bumbu halus:
5siung bawang merah
4siung bawang putih
3btr kemiri, sangrai
1sdm ketumbar, sangrai
1sdt merica, sangrai
1 ruas kunyit, cincang
1sdt jahe, cincang
1ruas lengkuas, cincang
5bh cabe merah besar

Cara buat:
1. Cuci bersih kikil, kucuri dan rendam dengan air jeruk nipis, diamkan kurleb 15menit. Kemudian rebus kikil smp empuk, lalu iris memanjang dan sisihkan
2. Tumis bumbu halus smp matang, lalu masukkan daun salam, daun jeruk, lengkuas, serai, kikil, bawang bombay, cabe hijau, cabe rawit, paprika dan udang kering. Beri air secukupnya dan Aduk rata
3. Kemudian tuang santan kedalam panci. Lalu masukkan tahu goreng, telur, kentang dan timun. Tambahkan gula, garam, kaldu bubuk dan bumbu gulai bubuk. Aduk kembali santan smp mendidih agar santan tdk pecah
4. Terakhir masukkan daun bawang dan bawang goreng secukupnya, Angkat dan Sajikan gulai terong bersama nasi hangat
Previous
Next Post »
Thanks for your comment